Manfaat Daun Singkong Di Sekitar Kita

Seperti halnya manfaat daun sirsak, manfaat daun singkong bisa kita dapatkan dengan mudah karena daun singkong banyak terdapat di sekitar kita. Tidak susah untuk menemukan daun singkong, biasanya daun singkong banyak di tanam di pekarangan atau halaman belakang rumah. Apalagi di daerah pedesaan, tanaman singkong menjadi salah satu tanaman yang menjanjikan.

Tidak heran jika tanaman singkong sangat mudah sekali menyebar di Indonesia karena penanamannya juga cukup sangat mudah. Tinggal memotong motong pohon singkong menjadi beberapa untuk kemudian segera di tanam. Maka tidak membutuhkan waktu lama tanaman singkong dapat tumbuh dengan baik. Tidak hanya singkong saja yang memiliki khasiat bagi tubuh, namun daun singkong juga dapat memberikan manfaat yang tidak kalah baik. Berikut ini beberapa khasiat daun singkong seperti yang dikutip dari kompasiana.com.

Manfaat Daun Singkong


Manfaat Daun Singkong

Dalam daun singkong terdapat beberapa kandungan seperti vitamin A, vitamin B, vitamin C, kalsium, fosfor,hidrat arang, lemak, protein dan zat besi. Beberapa kandungan tersebut memiliki manfaat seperti:

Dapat mengatasi diare
Untuk mengatasi diare, Anda dapat menggunakan daun singkong dengan cara merebus beberapa daun singkong dengan 900cc air. Masak hingga air tersisa separuhnya kemudian dinginkan. Setelah air dingin, minum dua kali sehari.

Untuk mengatasi rematik
Anda dapat melakukan pengobatan rematik dari luar maupun dari dalam menggunakan daun singkong dengan menambahkan jahe dan kapur sirih.

Untuk mengatasi sakit kepala
Caranya dengan menumbuk halus daun singkong setelah itu dikompreskan pada kepala yang sakit.

Dapat mencerdaskan otak
Bagaimana bisa? Ternyata dalam daun singkong terdapat Asam Amino yang menjadikan daun singkong dapat mencerdaskan otak. Jadi Anda dapat memberikan asupan daun singkong secara teratur agar lebih maksimal.

Selain memberikan banyak manfaat, daun singkong juga sangat segar untuk dijadikan sayur menu makanan sehari-hari. Namun bagi Anda yang memiliki tekanan darah tinggi, sebaiknya hindari mengkonsumsi daun singkong. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!